Bekerja dari rumah lebih menyenangkan dan Kiat Tetap Rajin Bekerja di rumah

Rabu, 26 November 2014
Bekerja dari rumah lebih menyenangkan dan membuat anda semangat Asalkan..?? 

Tahukan Anda bahwa Bekerja dari rumah bisa sangat menyenangkan sekaligus menantang. Mengapa, dengan suasana santai di rumah, Anda harus tetap fokus untuk menyelesaikan semua pekerjaan dirumah yang tentunya situasi berbeda dengan dikantor

Mengutip laman Technori.com, sekarang bekerja dari rumah telah menjadi tren di kalangan karyawan, terutama ketika perusahaan menghargai fleksibilitas . Ada beberapa perusahaan yang telah menyadari bahwa banyak nilai produktivitas yang dibangun diluar kantor.

Tapi jangan salah, bekerja dari rumah juga memiliki banyak tantangan terutama gangguan yang mempengaruhi kinerja. Untuk tujuan ini,
Berikut empat tip sederhanaya memungkinkan anda tetap rajin bekerja dari rumah:

Hindari gangguan kerja

Bekerja di rumah banyak menerima gangguan daripada bekerja di kantor. Kulkas penuh makanan, game, video, tv, chatting dengan teman-teman di rumah dapat menguras konsentrasi pekerjaan Anda.

Cara terbaik untuk menghindari hal ini adalah dengan menempatkan ruang khusus sebagai tempat kerja. Bertindak seolah-olah Anda berada di kantor dan bos sedang menyamati anda.

Bekerja di ruang yang terpisah dapat membuat Anda terhindar dari berbagai gangguan dan mempercepat pekerjaan terselesaikan

Atur waktu kerja pribadi

Jangan pernah menunda pekerjaan, bahkan jika Anda melakukannya dari rumah. patok jam kerja pribadi dan memastikan bahwa semua pekerjaan selesai tepat waktu.

Mengatur waktu kerja pribadi sangat penting agar semua pekerjaan dapat selesai tepat waktu dan menghindari penundaan pekerjaan dan harus dipastikan bahwa pekerjaan anda dapat cepat terselesaikan daripada ketika bekerja dikantor.

Anda juga dapat memberikan hadiah untuk diri sendiri jika pekerjaan dapat diselesaikan lebih cepat dari waktu. Jangan lupa untuk tetap beristirahat agar kondisi tubuh anda tetap fress

Jangan mengakses media sosial ketika bekerja

Social Media sekarang dapat membuat orang ketagihan Bahkan sebagian besar dari jam kerja terkuras untuk mengakses media sosial online

Ketika bekerja dari rumah, menyelesaikan pekerjaan dan mengatur waktu kerja dengan bijaksana. Ingat, hanya mengakses media sosial online ketika anda sedang istirahat.

Hati hati godaan untuk mengakses media sosial online besar ketika bekerja dari rumah sangat besar kecuali bisnis anda adalah bergerak dalam bidang mlm online seperti yang sedang saya lakukan anda memerlukan social media untuk tumbuh ~ dbc-network-rakhma.blogspot.com

Cari hal-hal yang dapat memotivasi pekerjaan Anda

Sebagai alternatif bagi Anda untuk terus bekerja dengan baik dan tekun meskipun ada bekerja di rumah, carilah sesuatu yang dapat memotivasi. misalnya tatalah ruang kerja / Kamar yang nyaman sehingga dapat menginspirasi dalam bekerja

Anda juga dapat mengatur situasi dan ruang kerja Anda sendiri agar lebih nyaman sehingga membuat lebih rajin dan semangat. Bahkan, penelitian telah menunjukkan, lingkungan kerja merupakan faktor utama yang mempengaruhi produktivitas karyawan
 

Promo Indonesia Cellular Show Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger